Doa Bertemu Saudara Muslim

Doa Bertemu Saudara Muslim

Semua umat Muslim di dunia ini adalah saudara. Mereka diwajibkan untuk menjaga silaturahmi dan saling mendoakan dalam kebaikan. Karena itulah ada tuntunan doa bertemu saudara Muslim. Membaca doa ini adalah bentuk ketaatan sekaligus ibadah kepada Alloh SWT. 

Adab dan Doa Bertemu Saudara Muslim

1.Doa Bertemu Saudara Muslim

Dimanapun berada, ketika Anda bertemu dengan sesama umat Muslim maka sebaiknya melantunkan doa di bawah ini:

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللهِ وَبَرَكَاتُهُ

Artinya: Semoga keselamatan terlimpah atas kalian, juga rahmat Allah dan berkah-Nya.

2.Adab Ketika Bertemu

Selain mengucapkan doa yang bisa dibaca dalam hati, seorang Muslim yang baik hendaknya juga menunjukkan adab terpuji ketika bertemu. Adab tersebut antara lain:

a.Mengucapkan Salam

Ketika bertemu dengan sesama Muslim, hendaknya saling mengucapkan salam. Bacaan salam secara umum. Ucapan salam ini sebenarnya adalah doa yang paling simpel diucapkan. 

Hukum mengucapkan salam dalam Islam adalah sunnah yang sangat dianjurkan. Artinya ucapan ini sangat dianjurkan untuk diucapkan. Tapi jika lupa, tidak akan menimbulkan dosa. Jika Anda ragu-ragu agama orang yang ditemui, cukup ucapkan salam yang umum saja. 

b. Menunjukkan Senyum

Umat Muslim haruslah menunjukkan ramah tamah kepada saudara sesama Muslim. Bagaimana caranya? Ternyata tersenyum adalah salah satu adab yang baik dalam menjalin silaturahmi. Anda dianjurkan untuk tersenyum jika bertemu Muslim lainnya. 

Tapi yang perlu diingat, Anda tak boleh menebar senyuman kepada Muslim yang bukan mahrom. Misalnya laki-laki ketika bertemu perempuan yang bukan mahromnya, dilarang untuk tersenyum karena menyalahi adab kesopanan. 

c.Melantunkan Doa Balasan

Jika Anda sudah mendapatkan doa salam dari orang yang Anda temui, maka Anda wajib menjawabnya. Islam memang mengatur hukum menjawab salam orang lain adalah wajib. Jadi akan berdosa jika Anda sampai lupa menjawabnya. 

Doa balasan salam ini punya makna yang sangat baik. Anda yang telah didoakan kebaikan harus membalasnya dengan doa kebaikan pula. Begitulah silaturahmi umat Muslim yang bersifat saling menguntungkan dan mendoakan dalam kebaikan.