Sebagai perusahaan yang bergerak pada bidang travel umroh, salah satu poin penting yang perlu diperhatikan yaitu bagaimana cara memberikan pelayanan keberangkatan ibadah umroh terbaik agar para jamaah dapat puas dan memberikan feedback yang baik pada perusahaan. Fasilitas umroh menjadi faktor yang bisa menentukan hal tersebut. Lalu, kira-kira apa saja fasilitas yang harus dipersiapkan?
Jika Anda menempatkan diri sebagai calon jamaah umroh, tentunya Anda akan berharap untuk mendapatkan berbagai fasilitas yang bisa mendukung perjalanan ibadah umroh selama berada di Tanah Suci. Untuk itulah, ketika membuat list fasilitas umroh yang ingin ditawarkan kepada calon jamaah, Anda harus memikirkannya secara teliti sehingga manfaat dari fasilitas tersebut dapat dirasakan secara langsung oleh calon jamaah.
Pada pembahasan kali ini, Muslim Pergi akan memberikan beberapa jenis fasilitas yang bisa Anda masukkan ke dalam program paket perjalanan umroh di perusahaan agen travel umroh Anda. Oleh karena itu, simak penjelasan lengkapnya hingga selesai, ya.
Aneka Fasilitas Umroh yang Bisa Diaplikasikan Pada Perusahaan Travel Anda
Sebenarnya, ada banyak fasilitas yang bisa Anda siapkan untuk menjamu dan melayani para jamaah yang telah mempercayai jasa yang Anda tawarkan. Namun, agar lebih efektif dan efisien, ada baiknya Anda memperhatikan beberapa fasilitas umroh di bawah ini yang barangkali mampu untuk meningkatkan kualitas pelayanan Anda.
1. Fasilitas Penginapan Berkualitas dan Nyaman
Hal utama yang perlu diperhatikan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada para jamaah adalah bagaimana sebuah agen travel umroh dapat memberikan fasilitas penginapan hotel dengan kualitas kamar yang baik dan nyaman untuk dijadikan sebagai tempat beristirahat.
Sebagaimana yang diketahui bahwa perjalanan umroh bukanlah perjalanan yang singkat. Jarak yang harus ditempuh dari Indonesia hingga sampai ke Arab Saudi bisa memakan waktu sekitar 9-10 jam. Selain itu, kegiatan ibadah yang harus dilaksanakan para jamaah juga akan menguras tenaga dan energi.
Oleh karena itu, hendaknya agen travel memilih untuk menggunakan jasa penginapan yang letak lokasinya tidak berjauhan dari kawasan tempat ibadah. Sesuai dengan ketentuan yang berlaku, standar minimal untuk penginapan adalah hotel dengan bintang tiga. Namun, lain halnya jika Anda menyiapkan paket umroh premium, maka hotel penginapan yang harus disiapkan minimal adalah hotel bintang lima.
2. Fasilitas Transportasi Udara dan Darat
Seperti yang disebutkan di atas, perjalanan untuk menuju ke Tanah Suci melalui udara memang memakan waktu yang lumayan panjang. Untuk memberikan rasa kenyamanan dan keamanan selama berada di pesawat terbang, maka agen travel harus memilih maskapai penerbangan yang juga berkualitas dan dapat dipercaya keamanannya.
Sama halnya dengan alat transportasi darat yang digunakan ketika jamaah umroh telah sampai di Tanah Suci. Jika agen travel memiliki ragam paket keberangkatan umroh seperti misalnya umroh bersama keluarga, maka alangkah lebih efisien jika agen travel menyediakan alat transportasi yang lebih private yaitu minibus atau mobil yang bisa mengisi 6-8 penumpang.
3. Fasilitas Perlengkapan Penunjang Ibadah Umroh
Perlengkapan jamaah untuk melaksanakan rangkaian ibadah umroh tidaklah sedikit. Demi memberikan kemudahan untuk jamaah, hendaknya para agen travel menyediakan berbagai perlengkapan tersebut yang nantinya dapat dimasukkan ke dalam isi paket perjalanan. Dengan begitu, jamaah umroh bisa merasakan pelayanan yang sangat memuaskan.
Beberapa perlengkapan penunjang ibadah umroh yang dapat dipersiapkan antara lain:
- Tas Paspor
Tas paspor merupakan hal yang penting untuk dipersiapkan oleh agen travel umroh. Kegunaan dari tas paspor ini tentu untuk menyimpan dokumen-dokumen penting seperti paspor, tanda pengenal, uang cash, kartu ATM. Tas paspor ini diharuskan memiliki ukuran yang tidak terlalu besar sehingga tidak mengganggu proses berjalannya ibadah umroh. - Buku Dzikir dan Doa Manasik
Demi memudahkan para jamaah umroh yang mungkin belum menghafalkan doa-doa yang harus dilafalkan ketika menjalankan ibadah umroh, travel umroh dapat memberikan pelayanan dalam bentuk cetakan buku yang berisikan lafadz dzikir, doa manasik, serta informasi terkait tata cara melaksanakan umroh. Opsi lain agar memberikan kesan yang lebih modern, kumpulan doa tersebut dapat didigitalisasikan dalam bentuk sebuah aplikasi yang bisa diakses melalui ponsel. - Tasbih Dzikir
Berdzikir merupakan suatu ibadah yang disenangi Allah Subhanahu wa ta’ala. Untuk memfasilitasi hal tersebut, agen travel dapat memberikan tasbih dengan bentuk standar maupun tasbih digital. Dengan begitu, ibadah dzikir akan semakin mudah untuk dilakukan oleh para jamaah umroh.
4. Fasilitas Konsumsi Selama Berada di Tanah Suci
Fasilitas yang tidak kalah pentingnya untuk dipersiapkan secara matang adalah konsumsi. Jamuan makan yang dihidangkan oleh hotel pada umumnya seringkali memiliki cita rasa yang berbeda dengan jenis makanan yang biasa dikonsumsi oleh jamaah umroh asal Indonesia. Untuk itu, hendaknya travel umroh mempersiapkan jenis makanan yang bisa menyesuaikan lidah jamaah umroh asal Indonesia.
Jamuan makan juga harus diberikan sebanyak tiga kali, dengan maksud memberikan tambahan energi bagi mereka yang menjalankan rangkaian ibadah umroh. Agen travel dapat menyediakan aneka menu khas Indonesia, mulai dari nasi putih, sayur-mayur, rendang, ayam goreng, buah-buahan, dan lain sebagainya.
Sebuah perusahaan agen travel yang menyediakan berbagai paket perjalanan umroh sudah semestinya mempersiapkan segala pelayanan dengan optimal. Mulai dari persiapan sebelum keberangkatan hingga kepulangan jamaah ke tanah air.
Demi mengoptimalkan pelayanan tersebut, Muslim Pergi menawarkan sebuah aplikasi travel umroh yang insyaAllah dapat membantu tata cara pengelolaan bisnis travel umroh Anda dengan lebih baik. Di zaman yang terus berkembang ini, pengelolaan bisnis travel umroh secara digital tentu akan lebih membuka kesempatan untuk meraih profit yang lebih besar. Jika Anda tertarik untuk mencobanya, segera hubungi kontak WhatsApp kami untuk mendapatkan penawaran yang menarik.