Agar website dan blog travel umroh dan haji memiliki visibilitas yang lebih baik di mesin pencari, langkah optimasi SEO perlu dilakukan. Nah, dalam SEO, ada cukup banyak factor optimasi yang perlu diperhatikan agar nantinya website bisa mendapatkan peringkat atas di SERP. Salah satu yang paling penting adalah optimasi SEO On Page. Pernah mendengar istilah ini sebelumnya?
Secara umum, langkah optimasi SEO dibagi menjadi dua, yaitu SEO On Page dan SEO Off Page. Tentu saja, keduanya harus diaplikasikan bersamaan agar optimasi website lebih optimal.
Nah, pada kesempatan ini akan dibahas apa itu optimasi SEO On Page dan bagaimana cara menerapkannya untuk menunjang promosi travel umroh dan haji yang Anda lakukan. Simak selengkapnya!
Sekilas Tentang SEO On Page
Sebenarnya, apa sih yang dimaksud dengan optimasi optimasi SEO On Page?
Dalam pengertian singkat, optimasi SEO On Page merupakan langkah optimasi yang dilakukan dengan fokus pada faktor yang ada pada konten tersebut. Upaya yang dilakukan nantinya akan meningkatkan kualitas konten agar SEO friendly dan lebih mudah dipahami pembaca.
Selain itu, optimasi SEO yang dilakukan secara On Page ini juga akan memudahkan mesin pencari untuk memahami konten. Nantinya, mesin pencari Google akan merekomendasikan konten yang Anda buat untuk tampil di hasil pencarian. Hal ini juga sama seperti cara mengelola website bisnis yang banyak diterapkan.
Cara Optimasi SEO On Page untuk Website dan Blog Travel Umroh & Haji
Agar website dan blog yang digunakan untuk promosi travel umroh dan haji memiliki visibilitas lebih tinggi dan dikunjungi lebih banyak pembaca, tentu saja optimasi SEO On Page merupakan hal krusial yang harus dilakukan. Pertanyaannya, bagaimana cara menerapkan strategi optimasi ini?
Ada beberapa cara mudah yang bisa Anda terapkan untuk melakukan optimasi SEO On Page ini. Beberapa di antaranya adalah:
1. Membuat Permalink Sederhana
Langkah optimasi SEO On Page pertama yang mudah dilakukan adalah membuat permalink sederhana. Permalink ini akan memudahkan mesin pencari untuk mengenali topik konten yang Anda bahas. Nah, minimal, permalink yang dibuat memiliki kata kunci yang menjadi target.
Misalnya saja, Anda menargetkan kata kunci “umroh Ramadhan”, maka permalink yang ideal untuk konten tersebut adalah www.websiteanda.com/umroh-ramadhan.
Salah satu kesalahan yang kerap dilakukan adalah permalink dibuat secara default mengikuti judul artikel. Padahal, permalink yang terlalu panjang selain buruk dari segi estetika juga berefek pada bagaimana Google akan mengenali konten tersebut.
2. Membuat Judul yang Menarik
Membuat judul yang unik juga termasuk strategi optimasi SEO On Page. Meskipun terdengar biasa saja, namun judul memiliki fungsi penting untuk menarik minat pembaca.
Ada banyak tips untuk membuat judul konten yang lebih menarik dan eye catching seperti menambahkan angka pada judul tersebut atau menggunakan kata sifat. Penerapan keduanya dapat menghasilkan performa yang lebih baik dibandingkan dengan judul konten artikel yang biasa saja.
Misalnya saja, seperti poin sebelumnya, Anda menargetkan kata kunci “umroh Ramadhan”. Nah, untuk konten artikel ini, Anda bisa membuat judul seperti “5+ Persiapan Umroh Ramadhan Paling Penting, Ibadah Pasti Lebih Khusyuk”.
3. Menambahkan Konten Visual
Konten yang berisi hanya teks saja akan membuat pembaca merasa bosan. Mereka pun enggan menyimak dan membaca artikel sampai selesai. Padahal, dari segi performa website, hal semacam ini bisa meningkatkan tingkat bounce rate.
Oleh karenanya, dalam upaya optimasi SEO On Page, menambahkan konten visual adalah langkah penting yang harus Anda lakukan. Terkait hal ini, tambahkan gambar atau konten visual lainnya seperti infografis dan video yang relevan dengan kata kunci yang Anda sasar.
Misalnya saja, untuk pembahasan tentang umroh Ramadhan, Anda bisa menambahkan gambaran suasana di Mekkah saat Ramadhan ataupun infografis tentang persiapan umroh yang harus dilakukan.
Jangan lupa, gambar yang ditambahkan pun juga harus dioptimasi dengan cara memastikan ukurannya tidak terlalu besar, memberikan nama file yang relevan serta menambahkan alt text.
4. Memanfaatkan Heading dan Subheading
Cara optimasi SEO On Page lainnya yang bisa dengan mudah Anda lakukan adalah memanfaatkan heading dan subheading. Keduanya merupakan cara untuk membuat struktur artikel yang lebih rapi. Tentu saja, dengan struktur yang lebih baik, artikel yang Anda buat akan memiliki keterbacaan yang lebih baik.
Heading dan subheading secara umum berfungsi untuk memecah artikel menjadi beberapa bagian. Nah, dengan adanya dua hal ini, Anda nantinya bisa memecah pembahasan artikel ke dalam beberapa poin penting yang memudahkan pembaca untuk memahaminya.
Selain itu, heading dan subheading juga akan memudahkan mesin pencari untuk memahami konten yang Anda buat. Nantinya, proses crawling pun akan semakin mudah dan konten artikel Anda akan lebih mudah terindeks oleh Google.
5. Mengatur Penyebaran Keyword
Agar proses optimasi konten artikel Anda lebih optimal, maka Anda juga harus mengatur penyebaran keyword yang disasar. Sebagaimana diketahui, keyword atau kata kunci menjadi penanda tentang bahasan apa yang Anda uraikan dalam sebuah artikel.
Nah, terkait hal ini, ada baiknya jika Anda berusaha untuk meletakkan kata kunci di 100 kata awal. Serta, berusahalah untuk memasukkan kata kunci tersebut di beberapa spot lainnya seperti judul, subheading dan juga meta deskripsi. Penempatan kata kunci yang tepat dengan jumlah yang relevan nantinya akan meningkatkan nilai SEO konten artikel Anda.
Anda pun juga bisa menambahkan kata kunci di kalimat call to action. Nantinya, penempatan kata kunci di spot ini akan mengarahkan pembaca untuk mengklik tombol yang tersambung dengan CS.
6. Menggunakan Tema yang Responsif
Menggunakan tema yang responsif juga termasuk salah satu cara optimasi SEO On Page yang sangat penting. Apa yang dimaksud dengan tema responsif ini adalah tema website yang kompatibel dengan perangkat apapun, seperti desktop, tablet dan juga mobile.
Perlu disadari bahwa saat ini, kebanyakan pengguna mengakses informasi seputar umroh dan haji melalui smartphone mereka. Oleh karenanya, penting bagi Anda untuk memastikan jika website yang Anda kelola merupakan website yang mobile friendly.
7. Menyisipkan Link
Satu lagi cara yang cukup penting untuk melakukan optimasi SEO On Page adalah dengan menyisipkan link, baik link secara internal dan juga eksternal. Link ini nantinya akan menunjukkan jika konten artikel yang Anda buat memiliki sumber yang kredibel.
Tidak hanya itu, link yang digunakan juga akan membantu mesin pencari untuk memahami konteks serta hubungan antar halaman. Nantinya, selain konten yang lebih kuat, keterhubungan antar konten juga akan meningkatkan jumlah view dari berbagai konten yang ada.
Nah, beberapa poin di atas adalah ragam upaya optimasi SEO On Page yang bisa Anda lakukan. Tentu saja, masih ada beberapa cara lain yang juga perlu Anda terapkan seperti meningkatkan kecepatan website, menambahkan tombol share media sosial ataupun memastikan konten yang berkualitas serta solutif.
Tentu, dengan upaya yang dilakukan di atas secara terus menerus, konten Anda akan memiliki visibilitas lebih baik untuk ditemukan. Nantinya, website yang teroptimasi dengan baik bisa menjadi sarana promosi travel umroh dan haji yang menjanjikan. Terlebih jika Anda memadukannya dengan menggunakan software manajemen travel umroh MuslimPergi!