9 Teknik Closing Paling Ampuh Agar Jamaah Membeli Paket Umroh

Penduduk Indonesia adalah penganut agama Islam terbesar di dunia. Oleh karenanya, bisnis travel umroh menjadi salah satu komoditas yang menjanjikan. Meskipun demikian, tidak sedikit yang gagal dalam menjalankan bisnis tersebut. Salah satu faktornya adalah banyak agen dan biro travel umroh tidak menguasai teknik closing yang baik untuk produk jasa umrohnya.

Anda sebagai pemilik agen travel umroh bisa melakukan beberapa pendekatan kepada niche market untuk memperluas jaringan pemasaran. Niche market adalah sebuah bagian dari strategi pemasaran industri yang memiliki target pasar dan konsumen lebih spesifik.

teknik closing yang tepat membantu mendapatkan lebih banyak jamaah. sumber: bpkh.go.id
teknik closing yang tepat membantu mendapatkan lebih banyak jamaah. sumber: bpkh.go.id

Keuntungan dari membidik niche market adalah travel umroh bisa berpeluang mendapatkan closing lebih banyak, mendapat pelanggan loyal, konsep pemasaran yang lebih mengena. Bahkan, Anda nantinya bisa menjual harga lebih mahal dari pasar pada umumnya.

Teknik Closing Travel Umroh Dengan Membidik Niche Market

Banyak teknik closing yang dapat diterapkan dalam setiap bisnis, tidak terkecuali dalam bisnis travel umroh ini. Selaku pemilik agen atau biro travel umroh, Anda harus mengetahui target pasar dan latar belakang calon jamaah umroh yang Anda bidik.

Oleh karena itu, menerapkan strategi closing dengan membidik niche market adalah pilihan tepat dan ampuh untuk agen atau biro travel haji dan umroh Anda. Berikut ulasannya:

1. Mendekati Komunitas

Sebuah komunitas biasanya dibangun berdasarkan visi dan misi yang sama dari para anggotanya. Anda bisa mengamati dan mempelajari apa saja yang menjadi kecenderungan dari komunitas itu, kemudian buatlah program umroh yang sesuai dengan target pasar Anda.

Contohnya saat Anda ingin menyasar komunitas anak muda yang suka fotografi atau komunitas pegiat sedekah. Maka Anda bisa membuat program paket umroh bareng satu komunitas itu atau membuat promo beli program umroh berhadiah barang-barang kebutuhan komunitas tersebut. Promosinya bisa berupa voucher alat fotografi atau dukungan donasi keperluan komunitas yang Anda bidik.

2. Kenali Watak Calon jamaah

Watak calon jamaah itu memang bermacam-macam. Ada yang bingung memilih produk umroh, ada yang suka basa-basi dan ada juga yang cepat menentukan pilihan paket umroh yang ada. Mengenali watak calon jamaah umroh yang mendominasi target pasar membantu Anda dalam merancang teknik closing umroh yang tepat.

3. Berikan Pujian Atau Empati

Berempati adalah suatu teknik yang menempatkan diri Anda di posisi orang lain, dalam hal ini calon jamaah umroh travel Anda. Teknik closing ini sangat ampuh dilakukan jika Anda sudah menguasai latar belakang, watak dan masalah yang dihadapi calon jamaah serta memiliki solusinya.

pujian bisa menjadi teknik closing yang ampuh. sumber: istockphoto.com
pujian bisa menjadi teknik closing yang ampuh. sumber: istockphoto.com

Sedangkan memberi sebuah pujian adalah cara yang cukup mudah daripada berempati, tetapi Anda harus melakukannya sehalus mungkin, agar tidak disangka berbohong atau sekedar basa-basi. Anda bisa memuji penampilan, sifat, kecakapan dan lain sebagainya yang ada pada para calon jamaah.

4. Berikan Edukasi Ke Calon jamaah

Dalam bisnis travel umroh, mengedukasi calon jamaah akan pentingnya kenyamanan dan keamanan ketika berumroh harus terus dilakukan oleh para pemilik travel umroh. Hal ini menyangkut menyangkut pengalaman berumroh yang lebih aman, tenang, menyenangkan dan khusyu.

Pemilik atau pengelola travel umroh diharapkan dapat memberikan edukasi yang baik seputar kebutuhan jamaah tentang umroh yang berkualitas. Dengan edukasi ini maka tidaklah sulit untuk closing dalam menjual paket umroh dengan manfaat yang sesuai dan calon jamaah tidak ragu-ragu dengan dana yang dikeluarkan.

5. Berikan Penawaran Khusus

Lakukan komparasi, riset atau perbandingan dengan travel umroh yang lainnya. Kemudian berikan sebuah penawaran yang unik, menarik dan hanya ada di travel umroh milik Anda.

Misalnya seperti, travel umroh membuka program tabungan umroh khusus komunitas atau profesi tertentu. Bisa juga ide promo paket umroh hemat untuk para pegiat komunitas positif dengan syarat-syarat yang mudah.

Memberikan diskon juga bisa dilakukan dalam penawaran khusus ini. Misalnya seperti mencantumkan harga paket umroh sebelum dan sesudah dipotong harga diskon. Contoh teknik closing seperti ini akan lebih terbuka sekaligus menarik atensi calon jamaah.

6. Jaga Loyalitas Dalam Pelayanan

Tidak sekedar program hemat, murah, potongan harga dan sejenisnya, dalam teknik closing juga harus ada value yang lebih ditonjolkan. Maka Anda perlu memberikan pelayanan ekstra yang membuat calon jamaah dari niche market tersebut merasa puas dan diistimewakan.

pelayanan terbaik, bagian penting dari teknik closing. sumber: istockphoto.com
pelayanan terbaik, bagian penting dari teknik closing. sumber: istockphoto.com

Tentu hal ini meningkatkan kepercayaan dari para calon jamaah umroh travel Anda. Dengan kepercayaan yang meningkat, bisnis Anda pun akan mendapatkan insight yang lebih baik.

7. Iklan Melalui Media Sosial

Beriklan melalui media sosial atau promosi online juga wajib diperhitungkan agar mendapatkan closing yang diharapkan. Salah satu media yang bisa dipakai adalah aplikasi seperti Whatsapp.

Aplikasi ini menjadi pilihan tepat, karena kebanyakan calon jamaah umroh berusia 40 tahun ke atas dan lebih sering menggunakan Whatsapp sebagai sarana komunikasi melalui fitur Whatsapp Group.

8. Menampilkan Testimoni Positif

Teknik closing berikutnya adalah dengan memberikan dan menampilkan testimoni dari jamaah Anda yang terdahulu. Mintalah testimoni dari jamaah yang sudah pernah memakai biro travel umroh Anda. Kemudian tampilkan melalui website dan sosial media, baik itu ulasan tertulis maupun dokumentasi foto perjalanan umroh.

Tentu saja testimoni yang ditampilkan di sini adalah testimoni yang positif, yang bertujuan agar bisa mempengaruhi dan mengajak calon jamaah untuk membeli paket umroh travel Anda.

9. Beli Sekarang Atau Tidak Sama Sekali

Dibandingkan teknik atau cara-cara yang sebelumnya, teknik closing penjualan paket umroh ini bersifat langsung atau to the point. Anda bisa mencobanya, yang penting paket umroh yang ditawarkan memang bagus dan berkualitas serta sudah terbukti oleh jamaah umroh lainnya.

Pilihan Software Manajemen Umroh Sebagai Pendukung Travel Umroh

Teknik-teknik closing di atas bisa dilakukan secara optimal dan efektif apabila ditunjang dengan software manajemen umroh yang handal. Muslim Pergi sebuah perusahaan IT nomor satu dan terdepan dalam transformasi digital revolusi industri umroh dan haji 5.0, menyediakan berbagai produk digital bagi biro travel umroh Anda.

Perlu diketahui, Muslim Pergi adalah sebuah perusahaan IT yang bergerak dan membantu biro travel umroh untuk mengupgrade sistemnya secara keseluruhan, mulai dari sisi manajemen, pelayanan, dan penjualan kepada calon jamaah umroh. Muslim Pergi menyediakan sebuah paket sistem IT terlengkap yang terdiri dari aplikasi dan website, baik untuk biro, agen dan jamaah.

aplikasi muslimpergi, solusi manajemen umroh yang lebih baik. sumber: muslimpergi.com
aplikasi muslimpergi, solusi manajemen umroh yang lebih baik. sumber: muslimpergi.com

Muslim Pergi telah berpengalaman dalam menangani sistem IT biro travel sejak 2016 dan siap bekerjasama dalam memajukan biro travel Anda untuk memberikan pelayanan terbaik bagi para jamaah. Bersama Muslim Pergi, pengelolaan travel umroh Anda menjadi lebih maksimal dan efisien, sehingga mampu meningkatkan penjualan paket umroh Anda.

Demikianlah beberapa teknik closing paling ampuh agar jamaah membeli paket umroh dari biro atau agen travel haji dan umroh Anda. Dengan menjalankan poin-poin teknik di atas dengan ditunjang perangkat lunak dari Muslim Pergi, maka bukan hal sulit untuk bisa closing dan mendapatkan jamaah umroh sesuai dengan harapan. Semoga bermanfaat.