Sudahkah anda berkunjung ke Baitullah? Setiap muslim tentunya rindu untuk kesana. Suasana sekeliling Baitullah yang penuh barokah membuat siapapun yang berkunjung merasa betah. Ibadah haji dan umroh adalah alasan terkuat seorang muslim dalam kunjungannya. Jika kerinduan anda sudah tak terbendung lagi, saat ini ada umroh premium yang bisa dijadikan pilihan alternatif.
Umroh memiliki beberapa perbedaan dengan haji. Baik berbeda dari rukun ataupun waktu. Jika dalam rangkaian haji ada wukuf di Arafah maka tidak demikian dengan umrah. Sedangkan umrah dapat dilakukan sewaktu-waktu sedangkan haji memiliki waktu khusus.
Jika dilihat dari bahasa umrah memiliki makna ziarah. Yaitu berkunjung ke baitullah untuk mendekatkan diri kepada Allah Ta’ala. Karena tidak dibatasi waktu tertentu jamaah pun bisa melakukan tabungan umroh agar bisa berangkat jika dana sudah cukup. Namun jika sudah memiliki dana maka jamaah bisa menggunakan umroh premium.
Apa Itu Umroh Premium?
Tentunya jenis umroh satu ini masih belum familiar di tengah masyarakat. Untuk memberikan penjelasan tentangnya dapat dipetakan menjadi empat hal berikut :
1. Umroh Reguler
Bagi anda yang ingin fokus melaksanakan ibadah umroh paket yang pertama ini cocok untuk dipilih. Pasalnya paket yang pertama ini berisi rangkaian utama ibadah dimulai dengan tawaf, dilanjutkan sa’i hingga rangkaian selanjutnya seperti tahallul atau mencukur rambut. Dengan demikian pikiran akan fokus untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT.
Biasanya paket ini sering diisi oleh bagi jamaah yang melakukan perjalanan sendiri. Namun bisa juga dengan berkelompok asalkan sudah mempunyai kesepakatan. Karena setelah semua rangkaian ibadah dijalankan maka akan segera melakukan perjalanan pulang tanpa berkunjung ke tempat lain.
2. Umroh Plus Tour
Paket umroh satu ini menjadi pilihan mayoritas jamaah. Pasalnya selain menjalankan rangkaian ibadah umroh, dengan paket ini ada tambahan sehingga disebut Plus Tour. Beberapa tambahan yang sering diberikan adalah layanan liburan seperti berkunjung ke tempat-tempat bersejarah dalam islam ataupun ke destinasi lain.
Beberapa tempat yang sering dijadikan destinasi liburan adalah kota Mekah dan Madinah. Namun ada juga negara-negara lain seperti Turki ataupun negara Timur Tengah yang lain. Dengan demikian anda akan mendapatkan dua hal sekaligus, ibadah dan juga pengalaman berkunjung ke negara lain.
3. Umroh VIP
Paket yang satu ini menawarkan berbagai kemudahan bagi anda. Baik dari pemilihan penerbangan kelas 1 yang begitu memuaskan pelayanannya dan fasilitas lain. Selain itu ada juga layanan paket umroh varian kamar yang bisa anda sesuaikan dengan keinginan. Mulai dari harga hingga spesifikasi untuk berapa orang.
Selain berbagai macam kemudahan diatas anda juga akan mendapatkan paket liburan. Jika liburan yang ditawarkan dalam paket plus tour hanya di beberapa daerah Timur Tengah, maka dengan paket ini liburan hingga ke daerah Eropa. Dengan demikian tentu menambah pengalaman yang tak terlupakan dari perjalanan anda.
4. Umroh Premium
Selain disebut sebagai premium paket yang satu ini juga dikenal dengan paket VVIP. Pasalnya selain memberikan pelayanan ekstra hingga liburan, dengan paket ini ada momen istimewa dalam ibadah yang bisa didapatkan. Sehingga bagi yang menginginkan maksimal baik dalam ibadah dan liburan, paket ini bisa dijadikan pilihan.
Dengan menggunakan paket premium rangkaian ibadah umroh akan dilaksanakan pada akhir bulan Ramadhan. Sehingga mendapatkan malam lailatul qodr kemungkinan besar bisa diperoleh ketika disana. Tentu keberkahan malam lailatul qodr saat berada di Tanah Suci merupakan hal yang diinginkan oleh setiap muslim.
Dengan adanya perbedaan-perbedaan yang ada tentu akan mempengaruhi banyak hal. Sehingga bisa dikatakan umroh premium merupakan paket yang bisa dinikmati oleh kalangan atas. Karena sebagai langkah untuk mendekatkan diri pada sang pencipta, rangkaian ibadah umroh dengan Baitullah sebagai pusat kunjungan tetap yang utama.
Biaya Umroh Premium
Sudah menjadi kesadaran umum bahwa semakin tinggi tingkat pelayanan berdampak pada biaya yang dikeluarkan. Hal tersebut juga akan berlaku pada paket umroh yang dipilih oleh jamaah. Sehingga bagi anda yang ingin menggunakan paket ini, jangan kaget dengan biaya umroh vvip yang harus dipersiapkan.
Untuk paket reguler hingga paket tour plus biasanya harga yang ditawarkan dari 12 hingga 25 juta. Dan harga tersebut tentu berbeda-beda tergantung dari biro perjalanan yang digunakan. Sehingga untuk menikmati paket reguler dana yang harus disiapkan hingga antara 35-40 jutaan. Selain biro perjalanan biasanya naik turunnya kurs mata uang dan pilihan destinasi juga berpengaruh.
Dengan nominal yang begitu besar tersebut tentu kalangan kelas menengah ke bawah harus berpikir panjang untuk menikmatinya. Namun tentu dengan adanya beberapa pilihan yang ada anda tidak perlu berkecil hati untuk melepas rindu berkunjung ke Baitullah.
Ambil Peluang dengan Menyediakan Paket Umroh Premium!
Kunjungan ke Baitullah baik untuk ibadah haji ataupun umroh memiliki banyak keutamaan bagi kaum muslim. Sehingga dalam ibadah haji yang akan dilakukan oleh Rasulullah SAW beliau rela mengalah agar tidak terjadi pertumpahan darah dengan perjanjian hudaibiyah. Selain itu banyaknya sejarah islam yang terpendam seperti perjuangan Siti Hajar tentu membuat siapapun tertarik melihat peninggalannya.
Anda bisa memberikan informasi layanan paket umroh premium kepada konsumen Anda melalui aplikasi Muslim Pergi. Dengan fitur digital yang kami kembangkan, calon jamaah dapat menikmati berbagai macam keperluan haji dan umroh dengan sekali klik. Jika sudah ada kemantapan dalam hati, tunggu apa lagi? Segera pesan aplikasinya!